Minggu, 13 November 2011

Lafal, Tekanan, Jeda dan Intonasi




1. Lafal: cara seseorang atau sekelompok orang dalam mengucapkan bunyi bahasa.
2. Tekanan: penekanan bagian kata yang lebih penting dalam suatu kalimat.
Contoh: Anton membeli novel di Gramedia
             (yang membeli novel Anton, bukan orang lain)
             Anton membeli novel di Gramedia
             (yang dibeli Anton novel, bukan koran)
             Anton membeli novel di Gramedia
             (yang dilakukan Anton membeli, bukan menjual)
            Anton membeli novel di Gramedia
            (Anton membeli novel di Gramedia, bukan di Apotek)
3. Intonasi: lagu kalimat atau ketepatan penyajian tinggi rendahnya nada dalam kalimat
intonasi juga dapat menandakan  ciri sebuah kalimat.
Contoh: Pergi!!! (diucapkan dengan intonasi tinggi karena menyatakan mengusir)
4. Jeda: waktu berhenti sebentar dalam ujaran, jeda juga dapat mempengaruhi perubahan makna.
Contoh:  Menurut perkataan dokter Sofyan, Aji menderita kanker
             (dokter Sofyan berkata, bahwa Aji menderita kanker)
             Menurut perkataan dokter, Sofyan Aji menderita kanker
             (dokter berkata, bahwa Sofyan Aji menderita kanker)
             Menurut perkataan, dokter Sofyan Aji menderita kanker
             (ada seseorang yang berkata, bahwa dokter Sofyan aji menderita kanker)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar